hk 2022 wanwantoto: Trigol Gustavo Almeida bawa Persija menang 3
Liga 1 Indonesia
Trigol Gustavo Almeida bawa Persija menang 3-0 atas Barito Putera
Sabtu,hk 2022 wanwantoto 10 Agustus 2024 21:40 WIB
Jakarta (ANTARA) - Gustavo Almeida mengukir trigol untuk membawa Persija Jakarta mengawali musim baru dengan kemenangan 3-0 atas tamunya Barito Putera, pada pertandingan Liga 1 2024/2025 di Jakarta International Stadium, Jakarta, Sabtu. Kemenangan itu membawa Macan Kemayoran untuk sementara menghuni posisi ketiga di klasemen sementara Liga 1 2024/2025 dengan tiga poin. Sedangkan Barito terpuruk ke posisi ke-17 dengan nol poin. Persija mencoba menggebrak sejak awal. Peluang pertama didapat melalui Firza Andika yang bergerak menusuk di sisi kiri, sebelum melepaskan tembakan yang membentur bek Barito. Peluang bagus berikutnya didapat beberapa menit kemudian. Kali ini sundulan Rizky Ridho menyambut bola tendangan sudut masih melambung di atas mistar gawang Barito yang dikawal Satria Tama. Persija yang bermain dengan sabar dan mengandalkan bola-bola pendek, berhasil memecah kebuntuan pada menit kesepuluh. Umpan silang Riko Simanjuntak dari sisi kanan dapat dimaksimalkan Gustavo Almeida melalui sundulannya. 1-0 untuk Persija. Keunggulan satu gol membuat Persija semakin bersemangat. Kerja sama apik antara Riko dan Gustavo berujung pada peluang milik Witan Sulaeman, sayang tembakannya membentur bek Barito. Barito yang tertinggal perlahan-lahan mencoba mencari gol penyama kedudukan. Lucas Moreira mendapat peluang dari sundulan bola tendangan sudut yang masih melambung di atas gawang Andritany Ardhiyasa. Barito yang kesulitan menembus pertahanan Persija mencoba membalas melalui tembakan spekulasi Murilo Mendes. Namun dua kali percobaan Murilo masih belum tepat sasaran. Menjelang turun minum, Persija memiliki peluang terakhir untuk menggandakan keunggulan. Dari serangan balik, Riko mengirim umpan terobosan kepada Gustavo, yang sepakan penyelesainnya melebar ke sisi kanan bawah gawang Barito. Baca juga: PSM Makassar awali Liga 1 dengan kemenangan 3-0 atas Persis Solo Pada awal babak kedua, Barito mencoba bermain dengan tempo yang lebih cepat. Peluang bagus didapat melalui tembakan Lucas Moreira yang terdefleksi, tetapi dapat ditangkap Andritany. Peluang berikutnya menjadi milik Persija. Witan Sulaeman menyusup dari sudut mati untuk menerima umpan panjang, ia kemudian sedikit mendribel bola, sebelum melepaskan tembakan yang dapat ditahan Satria Tama. Persija mendapat hadiah penalti pada menit ke-70. Diawali oleh upaya Riko mengirimkan umpan silang, bola mengenai pemain Barito. Namun setelah dilakukan tinjauan VAR, wasit Asep Yandis memutuskan terjadi handball. Eksekusi penalti Persija diambil Gustavo. Sepakan pemain Brasil itu ke kiri bawah gawang masuk tanpa dapat dihalau Satria Tama. 2-0 untuk tuan rumah. Menjelang laga usai, atau tepatnya pada menit ke-81, Gustavo melengkapi trigolnya, saat ia mampu dengan maksimal memanfaatkan umpan Maciej Gajos. 3-0 untuk Persija. Pemain pengganti Marko Simic sebenarnya berpeluang melengkapi kemenangan Persija. Namun peluang bagusnya pada fase akhir laga justru berujung pada sepakan melambung meski hanya tinggal berhadapan dengan kiper. Baca juga: Malut United curi satu poin dari kandang Madura United
Baca juga: Persib Bandung berpesta gol pada laga pembuka Liga 1 melawan PSBS Biak Daftar susunan pemain: Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa, Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, Ondrej Kudela, Firza Andika, Ramon Bueno, Muhammad Aimar, Maciej Gajos, Witan Sulaeman, Riko Simanjuntak, Gustavo Almeida, Ryo Matsumura Pelatih: Carlos Pena Barito Putera: Satria Tama, Buyung Ismu, Jesus Maria Sabater, Lucas Moreira, Novan Sasongko, Muhammad Firly, Levy Clement Madinda, Natanael Siringo Ringo, Youssef Ezzejjari, Murilo Mendes Pelatih: Rahmad Darmawan